Cara Mengatasi Ram Komputer Usable dan Tidak Terbaca Semua di Windows 7 8 10

hallo guys Pada kesempatan kali ini saya akan sedikit berbagi tips dan informasi yang menyangkut dengan dunia komputerisasi yang dimana tips yang akan saya angkat pada kesempatan siang ini yaitu yang menyangkut dengan cara mengatasi RAM komputer usable dan tidak terbaca semua di Windows 7 8 dan Windows 10 tetapi pada dasarnya tutorial ini saya tujukan bagi Anda yang kebetulan menggunakan sistem operasi Windows 7 x 86 atau yang sering kita sebut sebagai sistem operasi 32 bit.

Bagi Anda yang sering kebetulan mengotak Atik sistem operasi terutama pada sistem operasi Windows baik yang versi lama maupun yang versi terbaru mungkin hal yang menyangkut dengan RAM yang tidak terbaca secara menyeluruh atau mungkin juga RAM baru yang tidak dapat terdeteksi secara menyeluruh tetapi hal tersebut tidak perlu Anda risaukan karena memang untuk sistem operasi yang berbasis x86 atau 32-bit memiliki batasan maksimum terhadap penggunaan RAM yang dianjurkan dari sistem Windows itu sendiri.

Disini saya akan berikan contoh yang dimana saya menggunakan processor Intel Core 2 Duo seri 8500 Dimana saya menggunakan sistem operasi 32 bit atau x86 dengan Installer memori 4 Gigabyte tetapi yang dibaca oleh sistem operasi hanyalah 3,2 gigabyte karena sebelumnya jika saya menggunakan sistem operasi yang 64-bit atau windows x64 RAM 4 giga ini bisa terbaca semuanya atau terbaca menyeluruh contohnya Bisa Anda lihat seperti pada gambar dibawah ini.

Solusi Cerdas dan Tepat Memaksimalkan Kinerja Ram Komputer

Sekarang yang jadi pertanyaannya adalah Kok bisa ya RAM kita yang tadinya 4 Gigabyte Setelah dipasang atau digunakan pada sistem operasi 32bit menjadi menurun yang dimana hal ini terjadi akibat pembatasan maksimum pada sistem operasi Windows 7 x86 oleh karena itu bagi Anda yang kebetulan memiliki kendala yang sama seperti saya ini maka kemungkinan besar akan terjadi juga kecuali jika anda kebetulan memasang slot RAM dengan kapasitas 3 Gigabyte maka kemungkinan besar RAM anda akan terbaca semua pada sistem operasi Windows 32 bit tersebut.

Akan tetapi jika RAM komputer anda misalkan 3 Gigabyte yang di-install pada sistem operasi berbasis x86 baik yang versi Windows 7 maupun Windows 8 dan maupun Windows 10 maka kemungkinan besar ada suatu servis yang memang menggunakan dari kapasitas RAM bersangkutan tersebut tetapi untuk memastikan bahwa kinerja RAM Anda benar-benar maksimal Anda bisa melakukan cara-cara yang akan saya sampaikan dibawah ini.

1. Yang pertama silakan Anda jalankan "RUN" atau Anda bisa menjalankan menu tersebut lewat pintasan "win logo + r" lalu untuk Selanjutnya silakan Anda ketik konfigurasi "msconfig" contoh bisa anda lihat pada gambar dibawah ini

Cara Memperbaiki Slot Ram Komputer Yang Rusak

2. Kemudian untuk selanjutnya setelah masuk pada system configuration kemudian silakan Anda beralih pada menu "boot" lalu klik pada bagian Advanced option Kemudian pada bagian boot Advanced option jangan lupa hilangkan tanda ceklis pada bagian Maximum memory lalu klik ok saja dan jangan lupa restart komputer anda.
Ram Komputer Baru Tidak Terbaca Windows Secara Maksimal

Itulah beberapa cara yang bisa saya informasikan tentang bagaimana cara membetulkan RAM yang tidak terbaca secara menyeluruh atau RAM yang tidak dapat terdeteksi semuanya berdasarkan kapasitas RAM yang kita gunakan mungkin hal tersebut bisa anda jadikan salah satu cara yang bisa Anda lakukan pada komputer anda atau pada notebook dan laptop anda tetapi pada dasarnya jika RAM komputer yang ada akan terlalu besar tetapi anda menggunakan sistem operasi yang x86 atau 32bit terutama khususnya yang menggunakan sistem operasi Windows 7 kemungkinan besar hal ini akan terjadi karena untuk sistem operasi Windows 7 sendiri memiliki batasan maksimum terhadap penggunaan RAM yang telah dianjurkan.

Oke sahabat-sahabat semuanya dengan rekan-rekan semuanya itulah sedikit informasi yang bisa saya sampaikan pada kesempatan kali ini yang menyangkut dengan perihal cara mengatasi RAM komputer yang tidak terbaca secara maksimal pada Windows 7 8 dan 10 dan atas kunjungannya admin car apa saja mengucapkan terima kasih dan selamat mencobanya.

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "Cara Mengatasi Ram Komputer Usable dan Tidak Terbaca Semua di Windows 7 8 10"

Post a Comment